Japan Pati Mundur, Surya Muda Raih Peringkat III Sukun Cup Tanpa Berkeringat

Capture

 

KUDUS – Laga penentuan peringkat III Sukun Cup 2016 batal digear. Gara-garanya, salah satu kandidat yang bertandingan memilih mundur.

Tim tersebut adalah Japan Pati. Tim kuat asal Pati itu, diketahui secara tiba tiba memilih mengundurkan diri sebelum perebutan peringkat tiga dilaksanakan. Praktis, Surya Muda Salatiga berhak menempati peringkat III tanpa menguras keringat di lapangan.

”Kami baru saja mendapat kabar mundurnya Japan siang tadi. Mereka tiba-tiba saja mengundurkan diri jadi peserta perebutan tempat ketiga,” kata Ketua Pelaksana Turnamen Sukun Cup 2016 Sugiyono.

Menurutnya dengan mundurnya Japan, maka lawan mereka, Surya Muda dinobatkan menjadi peraih peringkat tiga. Hal itu,merupakan sebuah kebijakan lantaran Surya Muda masih melanjutkan pertandingan dengan hadir ke lokasi.

”Dengan demikian, lawannya yang menduduki peringkat tiga, sedangkan Japan menduduki peringkat empat karena tidak hadir dan memilih mundur,” ungkapnya.

Menurut jadwal, seharusnya pertandingan seru akan berlangsung sore ini sekitar pukul 15.30 WIB. Japan Pati yang tumbang oleh C7k dijadwalkan bertanding dengan Surya Muda, yang kalah dengan Sukun.

Japan Pati, mengalami kekalahan semalam dengan skor 3-1 oleh C7k. Kekalahan Japan semakin pahit, lantaran skor tiap pertandingan hanya selisih beberapa poin. Selain itu, dalam bertandingan mereka juga dipaksa melakoni reli-reli yang panjang. (*)

 

Tinggalkan komentar